October 1, 2013 at 9:53am
Jiwa muda adalah jiwa-jiwa penuh insfirasi, semangat, dan
masa-masanya melejitkan segala potensi di dalam dirinya. Jiwa muda juga adalah
masanya jiwa-jiwa yang penuh gejolak serta rasa keingin tahuannya akan satu hal
sangat besar, dan selalu ingin mencoba hal-hal baru yang belum ia ketahui.
Penuh warna. Ya. Penuh warna. Begitulah jiwa-jiwa muda.
Al-Qur'an sebenarnya sangat tepat bila dijadikan sahabat
terbaik untuk kita, mereka, si jiwa-jiwa muda. Kenapa? Al-Qur'an memiliki
fungsi yang sangat fleksibel dalam kehidupan kita. Karena fungsinya yang
fleksibel ini, dia pun bisa masuk dalam ranah ke jiwa mudaan
yang serba warna warni. Dalam konteks jiwa muda, Al-Qur'an bisa jadi pengokoh
keputusan, penawar dalam kerisauan, serta obat dalam kegalauan.
Tidak bisa dipungkiri, mahasiswa, serta pemuda-pemudi
adalah sosok-sosok yang sangat identik dengan mereka pemilik jiwa-jiwa muda.
Mahasiswa yang setiap harinya tidak bisa terlepas dari sebuah keputusan-keputusan,
memang perlu Allah dan Al-Qur'an dalam mengambil serta memutuskan sebuah
keputusan dalam hidupnya. Dalam artian dia selalu menimbang segala keputusan
yang diambilnya itu setelah bekerja sama dengan Al-Qur'an dan meminta petunjuk
Allah. Karena segala keputusan yang kita ambil akan berdampak kepada kehidupan
kita selanjutnya. Ketika kita mengambil keputusan dengan serampangan, maka akan
ada penyesalan kedepannya. Terlebih dalam memilih tempat, dalam memutuskan
sesuatu dalam organisasi dll.
Jiwa muda adalah masanya jiwa yang penuh petimbangan dan
beban fikiran yang menghasilkan kerisauan. Kerisauan sendiri seringkali banyak
menimpa mahasiswa-mahasiswa, terutama mereka yang telah menginjak
tingkat-tingkat akhir dalam studi mereka. Betapa kita tidak bisa kuat
dalam menjalani masa-masa terberat dalam fase perkuliahan yang satu ini bila
tanpa sesuatu yang menjadi landasan semangat kita. Ya. Masa-masa KKN, PPL,
skripsi, sidang, dll adalah masa-masa yang sangat menguras banyak energi,
pemikiran, biaya, serta tenaga. Fase perkuliahan yang sangat sensitif. Setiap
geriknya perlu ketelitian dan butuh porsi kefokusan yang cukup banyak. Maka,
Al-Qur'an bisa masuk memerankan perannya yang fleksibel dalam situasi genting
ini. Masuk dalam jiwa muda yang sedang membutuhkan sebuah dorongan semangat
serta support untuk terus mengumpulkan kekuatan. Karena Al-Qur'an itu kitab
yang berisi kumpulan kata-kata motivasi tersuper karena ia adalah perkataan
langsung dari Dzat Pembuat Motivasi itu sendiri. Maka motivasi serta support
terbesar yang sangat kita butuhkan pada masa-masa ini adalah motivasi serta
support dari Allah Subhana wata'ala. Yaitu Al-Qur'an. Subhanallah!
Kegalauan memang kerapkali melanda banyak jiwa-jiwa
muda. Terutama mereka yang merumitkan diri nya dalam kisah kasih percintaan
mereka. Yang tidak sedikit mereka membuang waktunya yang sangat berharga itu.
Maka tidak ada banyak obat yang paling mujarab untuk meredakan sebuah kegalauan
kecuali salah satunya mengganti yang awalnya bercouple dengan yang lain kini
dengan Al-Qur'an. Top. Disana segalanya ada. Disana kita bisa kembali optimis
menatap kehidupan. Disana kita yang datang dengan kelemahan serta
berkeping-kepingnya perasaan, bisa kembali utuh dengan bekal semangat
yang tidak bisa tertandingi dari yang sebelumnya. Datang kepadanya dengan raut
muka sedih, kembali darinya kita dibahagiakan. Datang kepadanya dalam keadaan
putus asa, maka sekembalinya dari Al-Qur'an maka optimisme mu akan
mekar...
Oke, jiwa-jiwa muda. Jadilah jiwa muda yang berdiri bersama
Al-Qur'an :D
Comments
Post a Comment